Chano, Hero Marksman Summon Unit Pertama Honor Of Kings! Cara Bermain Chano Biar Summon 9 Serigala!
Ditulis Oleh ARDPEDIA Pada April 19, 2025 12:38 AM

Chano membawa warna baru dalam medan pertempuran. Di balik tampilannya yang keren bahkan tanpa skin, Chano menyimpan kekuatan besar yang patut untuk dijajal para pemain.
Chano merupakan hero baru bertipe marksman yang bisa dimainkan di gold lane maupun sebagai jungler. Meskipun begitu, menurut banyak pemain yang sudah mencobanya, Chano lebih cocok dimainkan di lane, karena saat digunakan sebagai jungler, performanya masih kalah dibanding hero jungle lainnya.
Dari segi desain, banyak pemain sepakat bahwa tampilan Chano sudah sangat keren bahkan tanpa tambahan skin. Hal ini membuat kehadirannya makin menarik perhatian, terlebih saat bersamaan hadir juga informasi soal event Liga HOK yang dimulai pada 11 April.
Penjelasan Skill Chano
Skill Pasif : Hunting
Chano akan mendapatkan tambahan movement speed sebesar 10-20%. Chano juga akan mengisi stack kuning selama maksimal 1 detik. Ketika keluar dari semak, Chano akan melompat sejauh jumlah stack kuning yang terisi.
Serangannya juga akan mendapat efek double attack saat keluar dari semak, namun efek ini memiliki cooldown selama 4 detik. Jika menyerang monster dari semak, Chano mendapat bonus damage sebesar 25%.
Skill 1: Soaring Signal
Serigala Chano bisa melompat dan bisa melewati tembok, bahkan yang tebal sekalipun. Setelah melompat, Chano akan mendapatkan sedikit tambahan movement speed dan serangan berikutnya akan memberikan bonus damage scaling145% dari item physical serta memberikan efek knockback.
Skill ini bisa dikombinasikan dengan basic attack untuk memberikan efek serangan jarak jauh tergantung urutan penggunaannya. Tambahan menarik, jika pemain membangun build dengan attack speed tinggi, maka damage dari skill satu ini akan bertambah sebesar dua tiap 1% attack speed.
Skill 2 : Lupine Trap
Chano bisa menaruh jebakan di lokasi yang diinginkan. Ketika musuh menginjak jebakan, mereka akan terkena damage, vision akan terbuka, dan akan memicu kemunculan serigala. Jika jebakan tidak disentuh selama 2 detik, jebakan akan berkamuflase dan tidak terlihat musuh.
Maksimal jebakan yang bisa dipasang adalah 4. Serigala dari jebakan ini memiliki 25% stat dasar Chano dan setengah dari critical damage-nya. Mereka juga memberikan efek slow sebesar 5-10% per serangan selama 1 detik, yang bisa ditumpuk hingga 5 kali.
Skill Ultimate : Leader Stance
Chano mengeluarkan 2 serigala yang berjalan mengikuti garis jalur tertentu. Jumlah serigala bisa bertambah tergantung stack skill 2 dan jebakan aktif di sekitar area skill ultimate. Misalnya, jika ada 3 stack skill 2 dan 4 jebakan aktif, maka total serigala yang keluar bisa mencapai 9 serigala.
Selama durasi skill ultimate, Chano masuk ke mode archery di mana dia bisa menyerang sambil bergerak, mendapatkan tambahan 20% movement speed, 100 damage ekstra, dan 40% attack speed selama 8 detik.
Serigala yang belum memiliki target akan otomatis menyerang musuh yang sedang diserang oleh Chano, sehingga pemain tidak perlu repot untuk menandai target secara manual.
Tips Bermain Chano
Karena Chano tidak memiliki susunan kombo yang sudah ada, pemain bisa lebih bermain Chano secara leluasa. Meski begitu, pemain perlu memperhatikan beberapa tips berikut ini:
- Gunakan skill ultimate untuk push turret. Arahkan ke belakang agar serigala langsung muncul dan menyerang turret tanpa masuk ke area turret.
- Bisa memicu double knockback dengan kombinasi skill 1 dan basic attack, walaupun serangan ini tergantung pada cooldown dan item.
- Hindari bermain agresif di early game. Chano cukup lemah di awal, namun sangat kuat di mid game, terutama jika ditemani hero seperti Ming.
- Pasang jebakan di semak untuk mendapatkan visibility dan efek slow saat ada musuh masuk. Hal ini bisa sangat membantu pertahanan dan mendeteksi gerakan ganking dari tim musuh.
- Maksimalkan jumlah serigala dalam skill ultimate dengan mengatur jebakan dan stack skill 2 terlebih dahulu. Tapi jangan dipaksakan untuk memaksimalkan potensi skill ultimate yang membutuhkan usaha dan waktu yang cukup banyak.
Item Build ada 2 build utama yang direkomendasikan untuk Chano. Pertama adalah build Marksman biasa dengan fokus pada attack speed dan critical. Kedua adalah jungle build meskipun kurang disarankan karena masih banyak hero jungle yang lebih efektif.
Akhir Kata
Secara keseluruhan, Chano adalah hero baru yang menarik untuk dicoba, terutama bagi pemain yang menyukai gaya bermain taktis dengan kontrol area, tidak ribet dan suka mekanik summon unit.
Walaupun memerlukan waktu untuk menguasai potensi penuh Chano, kehadirannya memberikan warna baru yang menyegarkan di Honor of Kings.
Bagi yang ingin top-up Token maupun Weekly Card, langsung aja top-up ke tempat top-up yang dijamin pasti aman, murah dan terpercaya yaitu ardtopup.com ya!
Artikel Populer
Artikel Terkait

Chano, Hero Marksman Summon Unit Pertama Honor Of Kings! Cara Bermain Chano Biar Summon 9 Serigala!
ARDPEDIA âĸ April 19, 2025

Chano, Hero Marksman Summon Unit Pertama Honor Of Kings! Cara Bermain Chano Biar Summon 9 Serigala!
ARDPEDIA âĸ April 19, 2025

Sering Digunakan, Tapi Kurang Maksimal Penggunaannya: Alasan Pemain CODM Harus Menggunakan Assault Rifle!
ARDPEDIA âĸ April 17, 2025