Cara Mengaktifkan Scorestreak Sampai Penuh Tanpa Perk Persistence Di Call Of Duty Mobile
Ditulis Oleh ARDPEDIA Pada March 27, 2025 12:23 AM

Scorestreak merupakan sebuah fitur yang wajib digunakan oleh para pemain jika bermain mode multiplayer di game Call of Duty: Mobile agar bisa mendukung pemain dan rekan tim untuk memenangkan permainan.
Saat ini, banyak pemain Call of Duty: Mobile mengalami kesulitan dalam mengaktifkan scorestreak dengan poin yang tinggi. Hal tersebut kadang membuat pemain baru merasa frustasi dan mencoba menggunakan perk Persistence yang termasuk ke dalam perk yang cukup buruk untuk digunakan.
Padahal pemain tetap bisa mencapai hasil maksimal untuk mengaktfikan scorestreak tanpa bergantung pada perk tersebut. Berikut adalah beberapa tips untuk mendapatkan scorestreak mahal secara efektif.
Apa Itu Perk Persistence???
Bagi pemain yang belum mengetahui perk ini, perk Persistence adalah perk biru yang bisa membuat pemain tetap poin scorestreak ketika mati tanpa perlu khawatir reset poin yang sudah didapatkan.
Kelemahan perk Persistence ini adalah jumlah poin yang harus dikumpulkan bertambah 80% dari poin yang harus dikumpulkan serta pemain akan lebih terbatas dalam memilih scorestreak karena setiap pilihan scorestreak akan dibagi menjadi 3 kelas yang tidak bisa digabung dengan kelas lain.
Contohnya pemain menggunakan UAV di kelas 1, tapi pemain tidak bisa memilih Shield Turret karena masuk ke dalam scorestreak kelas pertama. Begitu juga scorestreak lainnya,
Tips Mengumpulkan Poin Scorestreak Tanpa Perk Persistence
1. Pilih Scorestreak Sesuai Kebutuhan
Pemilihan scorestreak sangat penting agar bisa mendapatkan keuntungan maksimal. Beberapa kombinasi yang disarankan adalah:
- Kombo UAV Scorestreak yang menggunakan UAV, Counter UAV, dan Advance UAV*.*
- Kombo Debuff Scorestreak yang menggunakan UAV, Shock RC, dan Counter UAV
- Kombo Cheap Scorestreak yang menggunakan scorestreak murah UAV, Hunter Killer Drone, dan Shock RC.
- Kombo Scorestreak Lategame yang menggunakan UAV, Shock RC, dan scorestreak yang mahal yang bisa membawa perubahan ke dalam game seperti VTOL, Stealth Copper dan lain sebagainya.
Dengan kombinasi ini, pemain bisa mengoptimalkan perolehan poin dan meningkatkan peluang mendapatkan scorestreak mahal. Selain contoh kombo scorestreak di atas, pemain juga bisa mencoba dan meracik sendiri susunan scorestreak yang diperlukan.
2. Manfaatkan Objektif untuk Mendapatkan Poin
Dalam beberapa mode permainan, pemain bisa mendapatkan poin jika melakukan objektif game. Beberapa cara untuk mendapatkan poin dengan cepat adalah:
- Mengamankan area awal dalam mode Domination untuk mendapatkan tambahan poin dengan mudah.
- Membantu rekan tim di area objektif seperti mempertahankan area objektif.
- Mengambil dog tag milik musuh dan rekan tim untuk mode Kill Confirmed.
- Membantu healing teman pada mode permainan lainnya
Untuk setiap mode permainan, pemain bisa langsung cek sendiri ke dalam game untuk melihat keterangan poin yang bisa didapatkan pemain.
3. Bermain Dengan Aman dan Perhitungan
Pemain harus berusaha untuk bertahan hidup tentunya supaya poin scorestreak tidak reset. Ada Beberapa tips yang bisa diterapkan agar pemain tetap bisa bermain dengan aman untuk mengumpulkan scorestreak:
- Selalu berlindung ke tempat yang memiliki hard cover untuk melindungi diri dari serangan musuh,
- Hindari terlalu lama berada di satu area agar tidak mudah ditandai dan dibunuh oleh musuh.
- Manfaatkan UAV untuk mengidentifikasi keberadaan musuh sebelum menyerang.
- Selalu bermain dengan rekan tim.
- Pelajari movement set yang bisa membantu pemain dalam menghindari tembakan musuh dan lebih cepat dalam hal mobilitas.
4. Gunakan Scorestreak dengan Efektif
Banyak pemain terutama pemain pemula yang merasa kalau mereka harus langsung mengaktfikan scorestreak langsung. Padahal cara ini tidak selamanya tepat karena tidak hal tersebut bisa membuat pemain boros untuk menggunakan scorestreak tanpa ada persiapan yang baik.
Contohnya pemain langsung mengaktfikan UAV dan langsung mati ditembak musuh. Hal tersebut dapat membuat pemain kehilangan beberapa poin ketika sedang menunggu respawn.
Untuk itu, pemain harus belajar menahan diri untuk menggunakan scorestreak agar tidak digunakan secara sembarangan. Terlebih jika pemain sudah mendapatkan scorestreak yang cukup mahal dan bisa mengubah jalan pertarungan.
Jika sudah terlanjut mengaktfikan scoresterak, pemain harus secepatnya kembali ke permaian jika mode permainan memiliki fitur respawn agar tidak membuang kesempatan untuk mendapatkan poin dari scorestreak yang sudah didapatkan.
Kesimpulan
Menggunakan perk Persistence tentu bukan merupakan ide yang buruk jika ingin bermain di mode casual game. Meski harus diakui perk Persistence menawarkan keuntungan dalam menggunakan scorestreak tanpa khawatir reset poin jika pemain mati, namun pemain harus tetap memperhatikan kelemahan dari perk ini.
Dengan memilih kombinasi scorestreak yang tepat, memanfaatkan objektif untuk mendapatkan poin, menggunakan posisi strategis, serta bermain dengan konsisten dan sabar, pemain dapat mencapai hasil yang diinginkan.
Bagi yang ingin top-up CP cepat dan anti ribet, bisa langsung kunjungi www.ardtopup.com dengan cara klik langsung link ya! đĨđĨđĨ
Artikel Populer
Artikel Terkait

Chano, Hero Marksman Summon Unit Pertama Honor Of Kings! Cara Bermain Chano Biar Summon 9 Serigala!
ARDPEDIA âĸ April 19, 2025

Sering Digunakan, Tapi Kurang Maksimal Penggunaannya: Alasan Pemain CODM Harus Menggunakan Assault Rifle!
ARDPEDIA âĸ April 17, 2025

Sering Digunakan, Tapi Kurang Maksimal Penggunaannya: Alasan Pemain CODM Harus Menggunakan Assault Rifle!
ARDPEDIA âĸ April 17, 2025

Sering Digunakan, Tapi Kurang Maksimal Penggunaannya: Alasan Pemain CODM Harus Menggunakan Assault Rifle!
ARDPEDIA âĸ April 17, 2025